Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Sumatera Selatan telah menyelenggarakan Kegiatan Bimbingan Teknis Pemberdayaan Tanah Masyarakat pada hari Rabu, 23 Juli 2025 di AULA Kanwil BPN Sumatera Selatan.
Adapun terdapat 1 (satu) Narasumber pada kegiatan bimbingan teknis ini yaitu Kepala Seksi Penataan dan Pemberdayaan Kantor Pertahanan Ogan Ilir Rizka Puspasari.
Melalui Bimbingan Teknis Pemberdayaan Tanah Masyarakat yang dilaksanakan hari ini adalah untuk memberikan pemahaman yang terstruktur, komprehensif, dan terintegrasi agar diperoleh keselarasan mengenai pelaksanaan Kegiatan Penataan Akses Reforma Agraria.
Selanjutnya, ditindaklanjuti dengan membangun koordinasi di jajaran Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional dan Kantor Pertanahan dengan pemangku kepentingan terkait di tingkat provinsi dan kabupaten/kota dalam mendukung kegiatan Penataan Akses Reforma Agraria.
Sehingga hasil yang diharapkan pada tujuan ini adalah terbentuknya integrasi antar pemangku kepentingan dalam memberikan pembinaan kepada masyarakat yang menjadi subjek reforma agraria.